.

Lowongan Kerja BUMN PT Pelni Juli 2016

Lowongan Kerja Terbaru Juli 2016 Pelayaran Nasional Indonesia (Persero) atau dikenal dengan nama PT. PELNI adalah sebuah perusahaan BUMN dalam bidang jasa transportasi laut.

Profil PT Pelayaran Nasional Indonesia (Persero)

Pelni (Persero) adalah perusahaan negara yang bertugas untuk menyediakan fasilitas transportasi laut serta pembelian tiket bagi para calon penumpang kapal laut.

Sebagai perusahaan transportasi yang sampai sekarang masih bertahan dengan eksistensinya untuk menyediakan sarana transportasi yang nyaman untuk masyarakat Indonesia, sejauh ini telah memiliki 26 armada diantaranya:
  1. KM Awu
  2. KM Binaiya
  3. KM Bukit Raya
  4. KM Bukit Siguntang
  5. KM Ciremai
  6. KM Dobonsolo
  7. KM Dorolonda
  8. KM Egon
  9. KM Fudi
  10. KM Ganda Dewata
  11. KM Gunung Dempo
  12. KM Kelimutu
  13. KM Kelud
  14. KM Lawit
  15. KM Labobar
  16. KM Lambelu
  17. KM Leuser
  18. KM Nggapulu
  19. KM Pangrango
  20. KM Sangiang
  21. KM Sinabung
  22. KM Sirimau
  23. KM Tatamailau
  24. KM Tidar
  25. KM Tilongkabila
  26. KM Umsini
Sebagian besar armada kapal adalah kapal yang dibangun oleh galangan kapal di Jerman. Kabin penumpang umumnya dibagi menjadi kelas 1, kelas 2, kelas 3, dan kelas ekonomi. Kabin terbaik adalah kelas 1A diikuti dengan kelas 1 B, kelas 2A, kelas 2B, kelas 3, dan kelas ekonomi. Penumpang kelas ekonomi tidur beramai-ramai di sebuah kamar yang dilengkapi kasur. Di dalam kapal terdapat rumah makan, kafetaria, toko kelontong, bioskop mini, arena pertunjukan musik, dan musala.

Selain itu Pelni juga bekerja sama dengan Telkomsel untuk pemasangan BTS di atas beberapa kapal Pelni.

Sejarah PT Pelayaran Nasional Indonesia (Persero)

PT. Pelni (Persero) berawal dari Yayasan Penguasaan Pusat Kapal-Kapal (PEPUSKA) yang didirikan pada tanggal 05 September 1950. Yayasan PEPUSKA didirikan setelah Pemerintah Belanda menolak permintaan Pemerintah Indonesia untuk mengubah status NV Koninklijke Paketvaart Maatschappij (KPM) menjadi perseroan terbatas. Sebagai maskapai pelayaran Belanda yang beroperasi di perairan Indonesia, NV KPM juga menolak untuk memakai bendera Indonesia.

Dengan modal awal 8 unit kapal, PEPUSKA harus bersaing dengan KPM yang armadanya lebih banyak dan memiliki kontrak-kontrak yang bersifat monopoli. Setelah PEPUSKA dibubarkan pada 28 April 1952.

PT Pelni didirikan berdasarkan SK Menteri Perhubungan tanggal 28 Februari 1952 dan 19 April 1952. Pada waktu itu, modal awal Pelni adalah 8 unit kapal yang diwariskan oleh Yayasan PEPUSKA. Kekurangan armada diatasi dengan memesan 45 unit kapal penumpang dari Eropa Barat dengan dana dari Bank Ekspor Impor Indonesia. Hingga kapal-kapal yang dipesan tiba, Pelni mencarter kapal-kapal asing untuk mengisi trayek yang ditinggalkan KPM. Selain itu, Pelni juga menambah jumlah armada dengan kapal-kapal hasil rampasan perang dari Jepang.

Pada tahun 1961, Pelni diubah statusnya dari perseroan menjadi perusahaan negara. Status Pelni kembali diubah dari perusahaan negara menjadi perseroan terbatas pada tahun 1975.


Pelayaran Nasional Indonesia (Persero) saat ini kembali membuka:

Lowongan Kerja Terbaru 2016 Pelayaran Nasional Indonesia (Persero)

untuk beberapa posisi dengan kualifikasi sebagai berikut:

Dokter Umum - PT. PELNI


Persyaratan:
  • S1 Kedokteran dari universitas yang terakreditasi A/B
  • Memiliki Surat Tanda Registrasi Kedokteran (STR)
  • Memiliki IPK minimal 2,75
  • Pria/ wanita (diutamakan pria)
  • Memiliki Tinggi badan minimal 160 cm untuk wanita dan 165 cm untuk pria, berat badan proporsional
  • Pelamar berusia maksimal 35 tahun per 31 Mei 2016
  • Sehat jasmani dan rohani
  • Mampu bekerja sama dalam tim, mampu berkomunikasi secara efektif, berjiwa melayani, mampu bekerja di bawah tekanan, dan jujur
  • Bersedia ditempatkan di atas kapal PT PELNI (Persero).

Perawat - PT. PELNI


Persyaratan:
  • Lulusan pendidikan Minimal D3/S1 Keperawatan dari universitas yang terakreditasi A/B
  • Memiliki IPK minimal 2,75
  • Pria/ wanita (diutamakan pria)
  • Memiliki Tinggi badan minimal 160 cm untuk wanita dan 165 cm untuk pria, berat badan proporsional
  • Pelamar berusia maksimal 30 tahun per 31 Mei 2016
  • Sehat jasmani dan rohani
  • Mampu bekerja sama dalam tim, mampu berkomunikasi secara efektif, berjiwa melayani, mampu bekerja di bawah tekanan, dan jujur
  • Bersedia ditempatkan di seluruh unit kerja PT PELNI (Persero).

Langkah-langkah Pendaftaran:
  1. Pilih Menu Registrasi untuk membuat akun baru
  2. Aktivasi akun Anda. Kode aktivasi akan dikirim ke email Anda untuk aktivasi akun
  3. Silahkan login pada http://rekrutmen.pelni.co.id/
  4. Isi seluruh informasi data yang diperlukan dan mohon periksa kembali
  5. Upload file yang dibutuhkan
  6. Silahkan pilih menu "lowongan" untuk melihat lowongan yang tersedia
  7. Pilih posisi sesuai dengan pendidikan terakhir
  8. Klik "Apply"



Cara Melamar PT Pelayaran Nasional Indonesia (Persero)

Apabila anda memenuhi kualifikasi pada Lowongan BUMN PELNI, segera kirim berkas lamaran anda (via Online) pada url berikut:

rekrutmen.pelni.co.id
Batas Lamaran : 29 Juli 2016

Demikian informasi pekerjaan hari ini. Lihat juga lowongan kerja lengkap lainnya DISINI