.

Lowongan Kerja BUMN PT Angkasa Pura II Juni 2016

Lowongan Kerja Terbaru Juni 2016 - Angkasa Pura II (Persero) adalah Badan Usaha Milik Negara (BUMN) kebandarudaraan yang mengelola 13 bandara utama di kawasan Barat Indonesia.

Tentang PT Angkasa Pura II (Persero)

Angkasa Pura II (Persero) adalah sebuah BUMN yang bergerak dalam bidang usaha pelayanan jasa kebandarudaraan dan pelayanan jasa terkait bandar udara di wilayah Indonesia Barat.

Angkasa Pura II telah mendapatkan kepercayaan dari Pemerintah Republik Indonesia untuk mengelola dan mengupayakan pengusahaan Pelabuhan Udara Jakarta Cengkareng yang kini berubah nama menjadi Bandara Internasional Jakarta Soekarno-Hatta serta Bandara Halim Perdanakusuma sejak 13 Agustus 1984.

Saat ini, Angkasa Pura II telah mengelola 13 Bandara, antara lain yaitu Bandara Soekarno-Hatta (Jakarta), Halim Perdanakusuma (Jakarta), Kualanamu (Medan), Supadio (Pontianak), Minangkabau (Padang), Sultan Mahmud Badaruddin II (Palembang), Sultan Syarif Kasim II (Pekanbaru), Husein Sastranegara (Bandung), Sultan Iskandarmuda (Banda Aceh), Raja Haji Fisabilillah (Tanjungpinang), Sultan Thaha (Jambi), Depati Amir (Pangkal Pinang) dan Silangit (Tapanuli Utara).

Sejarah berdiri PT Angkasa Pura II (Persero)

PT Angkasa Pura II (Persero) berawal dari Perusahaan Umum dengan nama Perum Pelabuhan Udara Jakarta Cengkareng melalui Peraturan Pemerintah Nomor 20 tahun 1984, kemudian pada 19 Mei 1986 melalui Peraturan Pemerintah Nomor 26 tahun 1986 berubah menjadi Perum Angkasa Pura II. Selanjutnya, pada 17 Maret 1992 melalui Peraturan Pemerintah Nomor 14 tahun 1992 berubah menjadi Perusahaan Perseroan (Persero). Seiring perjalanan perusahaan, pada 18 November 2008 sesuai dengan Akta Notaris Silvia Abbas Sudrajat, SH, SpN Nomor 38 resmi berubah menjadi PT Angkasa Pura II (Persero).

Berdirinya Angkasa Pura II sendiri bertujuan untuk menjalankan pengelolaan dan pengusahaan dalam bidang jasa kebandarudaraan dan jasa terkait bandar udara dengan mengoptimalkan pemberdayaan potensi sumber daya yang dimiliki dan penerapan praktik tata kelola perusahaan yang baik.

Logo PT Angkasa Pura II (Persero)

Angkasa Pura II (Persero) saat ini kembali membuka Lowongan Kerja Terbaru 2016 untuk beberapa posisi dengan kualifikasi sebagai berikut:

CUSTOMER SERVICES - Angkasa Pura II (Persero) Medan


Persyaratan:
  • Berjenis kelamin Laki-laki/Perempuan
  • Berpenampilan menarik
  • Usia maksimal 25 tahun tertanggal 01 Mei 2016;
  • Tinggi minimal (dengan postur tubuh proporsional dan berat badan ideal):
    laki-laki 165 cm
    perempuan 160 cm
  • Pendidikan minimal D3 (semua jurusan);
  • IPK minimal 2.75;
  • Memiliki kemampuan berbahasa Inggir aktif;
  • Tidak memiliki orang tua kandung yang masih aktif bekerja sebagai karyawan di PT Angkasa Pura II (Persero) yang dibuktikan dengan Surat Pernyataan.

Dokumen Lamaran (Softcopy/Scan):
  • Daftar Riwayat Hidup;
  • Foto full body (format: JPEG);
  • Surat lamaran yang ditujukan kepada VP of Human Capital PT Angkasa Pura II (Persero);
  • Ijazah Asli / fotocopy ijazah yang telah dilegalisir;
  • Transkrip nilai yang telah dilegalisir oleh pejabat berwenang;
  • KTP yang masih berlaku;
  • Karta Keluarga dari instansi yang berwenang;
  • Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) dari Kepolisian;
  • Surat Keterangan Sehat oleh Dokter;
  • Surat Keterangan Bebas Narkoba.
*) SKCK dan Surat Bebas Narkoba dapat dilengkapi saat wawancara


Cara Melamar Pekerjaan PT Angkasa Pura II (Persero)

Apabila anda memenuhi kualifikasi pada Loker PT Angkasa Pura II (Persero), segera kirim berkas lamaran anda (lihat atas) pada email berikut:

Email : recrutment@angkasapura2.co.id
subjek email: REKRUT CS_<NAMA LENGKAP PELAMAR>
Batas Lamaran : 02 Juni 2016