.

Lowongan Kerja BUMN PT Danareksa Juli 2016

Lowongan Kerja Terbaru Juli 2016 Danareksa (Persero) adalah sebuah perusahaan investasi dan jasa keuangan milik BUMN.

Profil PT Danareksa (Persero)

Danareksa (Persero) merupakan Perusahaan Badan Usaha Milik Negara Indonesia yang menjalankan bisnis usahanya dalam bidang jasa keuangan.

Usahanya meliputi kredit pembiayaan serta penjualan efek, dana investasi, saham, pasar uang dan reksa dana. Sejak berdirinya sampai sekarang PT Danareksa (Persero) telah memiliki beberapa kantor cabang di kota-kota besar di Indonesia seperti di Jakarta, Tangerang, Bandung, Surabaya, Palembang, Medan, Makassar dan Bali.

PT Danareksa juga telah berkembang dengan pesat serta mengembangkan sayapnya kearah bisnis lain yang itu dilakukan melalui anak perusahaannya diantaranya PT Danareksa Sekuritas, PT Danareksa Investment Management (DIM) dan PT Danareksa Finance serta Tresuri, Proprietary Trading dan Perusahaan Financial. Danareksa Persero berkomitmen untuk memberikan layanan terbaik baik secara langsung maupun melalui transaksi online yaitu dengan program Danareksa Multi Investment Account yang dapat diakses melalui android, blackberry serta Handphone dan PDA.

Sejarah PT Danareksa (Persero)

PT. Danareksa (Persero) didirikan sejak tanggal 28 Desember 1976.


Danareksa (Persero) saat ini kembali membuka:

Lowongan Kerja Terbaru 2016 Danareksa (Persero)

untuk beberapa posisi dengan kualifikasi sebagai berikut:

Account Executive - Danareksa (Persero)


Persyaratan:
  • Memiliki lisensi Wakil Perantara Pedagang Efek (WPPE) dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
  • Memiliki client based dan hubungan yang baik dengan klien.
  • Berpengalaman sebagai tenaga penjual di perusahaan sekuritas lebih diutamakan.
  • Penempatan di Surabaya.
  • (Kode : AE-SBY)

Relationship Officer - Danareksa (Persero)


Persyaratan:
  • Fresh graduate dari Universitas/ Akademi/ Sekolah Tinggi jurusan Manajemen / Pemasaran / Keuangan / Akuntansi, atau berpengalaman min. 1 tahun di bidang pemasaran / penjualan produk perbankan / investasi.
  • Memiliki kemampuan komunikasi yang baik dan terbiasa bekerja dengan target.
  • Memiliki client based dan hubungan yang baik dengan klien.
  • Penempatan di Surabaya.
  • (Kode : RO-SBY)



Cara Melamar PT Danareksa (Persero)

Apabila anda memenuhi kualifikasi pada Danareksa (Persero) Karir, segera kirim berkas lamaran anda (surat lamaran, CV, copy ijazah, copy lisensi, KTP serta dokumen pendukung lainnya by PDF format) pada email berikut:

Email : recruitment@danareksa.com
cantumkan kode posisi AE-SBY (melamar posisi Account Executive) atau
RO-SBY (melamar posisi Relationship Officer) pada “Subject” email
Batas Lamaran : 12 Agustus 2016

Demikian informasi pekerjaan hari ini. Lihat juga lowongan kerja lengkap lainnya DISINI